VISI FAKULTAS EKONOMI UNMER MALANG
Visi Fakultas Ekonomi Universitas Merdeka Malang adalah : Menjadi pusat
pengembangan IPTEKS dalam ilmu
ekonomi, kewirausahaan, dan pengembangan sumber daya manusia yang
berkualitas, profesional, kompetitif, mandiri, dan berjiwa wirausaha,
beriman serta bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
MISI FAKULTAS EKONOMI UNMER MALANG
Misi dari Fakultas Ekonomi Universitas Merdeka Malang dapat dijabarkan sebagai berikut :
1. Menyelenggarakan program pendidikan tinggi yang berkualitas pada
jenis program pendidikan akademik, vokasi dan profesi untuk menghasilkan
lulusan kompeten pada ilmu ekonomi yang memiliki softskillyang
baik, mandiri dan berjiwa wirausaha serta memiliki integritas pribadi, moral
dan etika profesi yang tinggi sesuai dengan tuntutan perkembangan IPTEKS,
kebutuhan pengguna, dan dunia usaha serta mendukung daya saing bangsa.
2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada
masyarakat yang berkualitas dalam ilmu ekonomi serta menyebarluaskan
hasil-hasilnya kepada pihak-pihak yang berkepentingan (stakeholders)untuk
meningkatkan taraf kehidupan masyarakat, nilai tambah, peranan, dan reputasi
lembaga.
3. Menyelenggarakan tata kelola kelembagaan yang menganut
prinsip-prinsip tata kelola yang baik (good university governance)
TUJUAN
Tujuan yang hendak dicapai Fakultas Ekonomi UNMER
Malang pada tahun 2015 adalah:
1. Meningkatkan kualitas pendidikan untuk menghasilkan lulusan yang
kompeten di ilmu ekonomi, memilikisoftskill yang baik, mandiri dan
berjiwa wirausaha, serta memiliki integritas pribadi, moral dan etika profesi
yang tinggi sesuai dengan tuntutan perkembangan ilmu dan kebutuhan pengguna
serta mendukung daya saing bangsa.
2. Meningkatkan kualitas kegiatan penelitian dan pengabdian kepada
masyarakat yang berkualitas dalam ilmu ekonomi serta menyebarluaskan
hasil-hasilnya kepada pihak-pihak yang berkepentingan (stakeholders) untuk
meningkatkan taraf kehidupan masyarakat, nilai tambah, peranan, dan reputasi
lembaga.
3. Meningkatkan kualitas tata kelola kelembagaan menuju Good
univerisity Governance berdasarkan prinsip otonomi, akuntabilitas,
jaminan mutu, dan evaluasi yang transparan sebagai bentuk pertanggungjawaban
penyelenggaraan pendidikan kepada pihak-pihak yang berkepentingan.
Dalam rangka percepatan
pencapaian tujuan tersebut, selanjutnya dirumuskan sasaran, strategi, dan
program yang memanfaatkan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, dan
jaringan kerjasama dengan berbagai pihak yang berkepentingan di dalam maupun di
luar negeri dengan prinsip kesetaraan.
0 komentar:
Posting Komentar